Animated Sonic

Selasa, 30 April 2013

Perbedaan




Perbedaan merupakan hal yang identik dengan bangsa ini. Karena Indonesia merupakan Negara dengan beraneka ragam ras, suku, agama dan budaya, dengan semboyan yaitu “Bhinneka Tunggal Ika” yang artinya berbeda-beda tetapi tetap satu, semboyan ini bisa menjadi alat pemersatu bangsa. Sebenarnya alangkah indahnya jika kita bisa menyikapi setiap perbedaan yang ada, kita bisa hidup damai, rukun, tentram dan sejahtera. Tidak ada lagi perbedaan, tidak ada lagi kesombongan yang mementingkan ego semata. Perbedaan dapat mengajarkan kita akan arti perbedaan itu sendiri, belajar mensyukuri akan perbedaan, dan belajar untuk saling melengkapi dan mengisi diantara perbedaan itu sendiri. Karena memang sesungguhnya tuhan menciptakan segala bentuk perbedaan, tinggal bagaimana kita menyikapi perbedaan tersebut. Banyak cara yang dilakukan untuk menyikapi perbedaan menjadi suatu kebersamaan, diantaranya dengan cara meningkatkan rasa toleransi satu sama lain, sikap tenggang rasa, saling menghargai dan saling menghormati. Dengan cara tersebut maka tidak akan ada lagi perbedaan yang menyebabkan perpecahan dan keretakan. Karena di balik setiap perbedaan terdapat keindahan yang tersembunyi, dan keindahan itu akan terlihat jika kita mampu menyikapi perbedaan tersebut. Dan keindahan perbedaan akan benar-benar dirasakan dengan hati yang tenang dan bersih. Mulai saat ini marilah kita hidup saling berdampingan, hilangkan segala perbedaan dan ciptakan kebersamaan. Karena kebersamaan itu merupakan sesuatu yang tidak ternilai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Selamat membaca dan semoga bermanfaat ---------- Selamat membaca dan semoga bermanfaat ---------- Selamat membaca dan semoga bermanfaat ----------Selamat membaca dan semoga bermanfaat